LINTASNEWS.ONLINE, SIDRAP -- Pameran Ekspo SMADA Sidrap yang gelar beberapa lalu merupakan ajang Perda hadir di Sidrap dengan melibatkan seluruh kampus Se Ajatappareng dan kampus dari kota Makassar.
Seperti yang terlihat di salah satu stand Kampus yakni Universitas Ichsan Sidrap, siswa SMADA sangat antusias mengunjungi stand Universitas Ichsan Sidrap pada acara Pameran Ekspo SMADA.
Dalam pameran ini, Universitas Ichsan Sidrap memperkenalkan hasil karyanya seperti Hasil Arsitektur dan alat media belajar Komputer dari Fakultas ilmu Komputer (Fikom)
Wakil Rektor I Universitas Ichsan Sidrap, Gazali Amin SE.MM mengatakan Pameran Ekspo ini merupakan kegiatan terintegrasi yang menggabungkan aktivitas promosi, pameran, presentasi, dan seleksi atau rekrutmen.
"Melalui kegiatan diharapkan dapat memberi manfaat maksimal bagi Perguruan Tinggi atau lembaga bimbingan belajar agar siswa dapat melanjutkan pendidikan di Perguruan tinggi yang ada di Sidrap," ucap Gazali
Kegiatan ini terlaksana karena adanya partisipasi aktif dan kontribusi dari para siswa yang melakukan penggalangan dana secara kreatif, serta swadaya disertai kerja sama dari berbagai pihak yang mensupport kegiatan ini.
Kampus Expo SMADA Sidrap diikuti berbagai kampus yang ada di Sidrap seperti Universitas Ichsan Sidrap, Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang, Institut Teknologi dan Kesehatan Muhammadiyah, Institut Agama Islam DDI Sidrap, Poltekbar, UNHAS dan UNIFA.
(*)